Rabu, 30 Agustus 2023

Alasan menggunakan Lazarus dan Delphi di zaman sekarang

Zaman sekarang development tools yang bagus dan sangat maju dan sedang berkembang pesat banyak seperti Java, Java Script, PHP, C#, Go, Dart, Kotlin, C++, Python dan masih banyak lainnya. Diantara banyaknya development tools yang ada dalam keseharian saya masih sering menggunakan aplikasi Lazarus dan Delphi untuk mendevelop aplikasi. Lazarus sendiri merupakan IDE (Integrated Development and Environment) yang memanfaatkan compiler Free Pascal.

Beberapa alasan saya untuk menggunakan Lazarus dan Delphi antara lain sebagai berikut:

  1. Karena sudah sangat nyaman karena terbiasa jadi begitu ada kebutuhan untuk mendevelop aplikasi pakenya ya itu-itu saja.
  2. Menggunakan resource processor dan memori yang kecil sehingga orang-orang seperti saya yang tidak memiliki hardware komputer highend terbaru dengan processor terbaru dan ram yang besar tetap bisa menjalankan aplikasi ini. Zaman saya kuliah dulu cuma menggunakan komputer AMD Sempron 2,1 GHz dengan RAM 1 GB saja masih bisa menjalankan program Delphi 2007 dengan lancar jaya.
  3. Menghasilkan file executable native code dengan optimalisasi yang bagus sehingga bisa berjalan dengan cepat dengan hardware seadanya. Khusus untuk Lazarus dan Delphi yang baru sudah mendukung prosesor 64-bit dengan optimal, sedangkan Delphi 2010 ke bawah masih terbatas pada processor 32-bit.
  4. File executable yang dihasilkan tidak bergantung pada file library yang lain sehingga cukup mendistribusikan satu file executable saja, kecuali memang menggunakan library khusus misal untuk modulasi program atau driver untuk koneksi ke database sehingga memerlukan file library lain tapi terbatas pada library yang dibutuhkan saja. Karena cukup mendistribusikan satu file executable saja sehingga mempermudah deployment dan meminimalkan penggunaan space hard disk maupun ram.
  5. Mungkin karena masih turunan Delphi 1.0 yang dulunya didesain untuk Windows 3.1 yang masih mendukung komputer dengan RAM sekecil 4 MB sehingga standar library bawaan Lazarus dan Delphi didesain agar sangat efisien dalam menggunakan RAM.
  6. Sangat mudah untuk membuat daemon atau windows service sehingga cocok untuk membuat sebuah aplikasi server kecil-kecilan.
  7. Bisa mengakses hardware yang bisa digunakan misalnya untuk membuat SMS Gateway dengan modem GSM.
  8. Khusus untuk Free Pascal, Lazarus dan Delphi terbaru bisa untuk mendevelop multiplatform misal bisa jalan di Windows dan Linux sehingga sangat membantu sekali misalnya ketika harus mendevelop aplikasi server yang dijalankan di VPS Linux yang lebih murah. 

Bagaimanapun juga sebagai development tool tetaplah hanya sebuah tool saja yang membutuhkan programmer untuk memanfaatkannya sehingga menghasilkan produk yang bagus dan bermanfaat. Saya percaya sebuah tool yang bisa memberikan manfaat bagi penggunanya tidak akan pernah punah dan menghilang.

Sekian artikel ini semoga bermanfaat.

Creating Linux Daemon or Windows Service with Lazarus

Daemon Application in Linux or Service Application in Windows is an application that running in the background, usually automatically starte...